CoverMongondow, Advertorial – Pemerintah Kabupten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) memperingati 1 Muharam 1441 H bersama dengan jajaran PNS. Acara tersebut dilaksanakan di Masjid Agung An Nur sekaligus penjemputan Bupati Bolsel Iskandar Kamaru yang baru pulang melaksanakan ibadah haji, Senin (16/09/19) siang tadi.
Wakil Bupati Bolsel Deddy Abdul Hamid saat menyampaikan sambutan mengucapkan selamat datang kepada Bupati Bolsel Iskandar Kamaru yang baru kembali melaksanakan ibadah haji.
Menurut Deddy tanpa terasa 40 hari melaksanakan ibadah haji, rombongan haji asal Bolsel sudah kembali ke tanah air dan berkumpul bersama keluarga. Terutama Bupati Bolsel iskandar Kamaru yang kembali bersama-sama dengan warga dan jajaran PNS.
“Selamat datang, selamat berkumpul kembali dengan keluarga teristimewa Bupati kembali berkumpul dengan kita serta jajarann pemerintahan di Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan,” ucap Deddy.
Peringatan tahun baru Islam 1 Muhamaram 1441 H memiliki banyak makna dan satu-satunya momentum yang tepat untuk berhijrah dengan perpindahan perilaku ke arah yang lebih baik.
Menurut Deddy, Pemkab Bolsel senantiasa berupaya memberikan dukungan bantuan bagi jamaah haji Bolsel baik dari segi pelayanan maupun pembinaan. Ini dilakukan karena jamaah haji sebagai komponen masyarakat Bolsel. Selain itu hal ini juga karena rasa tanggungjawab terhadap lancarnya pelaksanaan pembangunan khususnya pembangunan mental dan spiritual.
Selama keberangkatan Bupati Bolsel Iskandar Kamaru dalam menjalankan ibadah haji, pemerintahan dibawa kendali Wakil Bupati dibantu Sekda dan para asisten.
Terkait dengan pelaksanaan pemerintahan dan pembangunan dan kemasyarakatan tetap berjalan seperti biasa. Termasuk APBD Perubahan yang sudah running, pelantikan anggota DPRD Bolsel terpilih, kegiatan Diklatsar CPNS golongan III teristimewa Bupati menerima penghargaan Bupati inovatif dari Koran Sindo kategori bidang lingkungan hidup.
Bupati Bolsel Iskandar Kamaru saat menyampaikan sambutan mengucapkan terima kasih. Menurutnya meski selama 40 hari menjalankan ibadah, namun pelayanan kepada masyarkat, pelaksanaan pembangunan dan kemasyarakatan di Bolsel berjalan seperti biasanya.
Hal ini karena komitmen pemerintah daerah dalam menjalankan tugas sebagai pelayanan kepada masyarakat.
Menurut Bupati momen tahun baru Islam 1 Muharam diharapkan jadi bagian dari hijrah seperti hijrahnya nabi dari Makkah ke Madinah.
“Untuk itu hijrah harus dimaknai dengan melakukan perubahan dalam kehidupan dengan cara evaluasi diri dan meningkatkan kualitas kehidupan,” ujar Bupati. (Humas/R1)