CoverMongondow, Kotamobagu –Kenal pamit pejabat Kepala Kepolisian Resort Bolaang Mongondow, AKBP. Faisol Wahyudi, SiK dengan pejabat yang baru AKBP. Gani Fernando Siahaan, SiK SH MH yang di gelar di Balrom Hotel Sutan Raja Kota Kotamobagu, turut dihadiri oleh Wakil Bupati Bolaang Mongondow Timur Drs. Rusdi Gumalangit yang dalam hal ini turut memberikan cindera mata.
Serah terima yang digelar, Senin (25/09), turut diragkai dengan prosesi adat yang dilakukan oleh lembaga adat Bolmong (AMABOM) Drs. Z. A Jemi Lantong bersama sejumlah anggota yang diawali degan prosesi adat dalam istilah Bahasa Daera, “Pomilatan kon bandang” untuk pejabat lama, dan “Pomasangan kon bandang” untuk kapolres yang baru.
Selanjutnya penyerahan kabela kepada pejabat yang lama oleh guyanga adat bobay dan sekaligus penyematan adat dengan istilah guyanga untuk gelar bagi pejabat lama dari ketua amabom, yang digantikan oleh pejabat yang baru.
Dalam kesempatan itu pejabat yang lama dalam sambutannya menyampaikan, terima kasih bagi semua elemen baik pemerintah dan masyarakat. Permohonan maaf selama bertugas di daerah ini, terlebih khusus bagi seluruh anggota Polres Bolmong, sekaligus menitipkan pesan dan kesan kepada kapolres yang baru agar senantiasa menghormati yang lebih tua serta selalu meluruskan niat dalam kebaikan.
Sementara itu Pemkab Boltim dalam acara pisah sambut ini juga ikut memberikan cindera mata kepada pejabat kapolres lama sebagai kenang-kenangan yang diserahkan secara simbolis oleh Wakil Bupati Boltim Drs. Rusdi Gumalangit. Perlu diketahui Pemkab Boltim yang ikut hadir dalam acara ini, diataranya Sekda Boltim Hi. Ir. Mohamad Assegaf, dan juga Ketua DPRD Boltim bapak Marsaole Mamonto.
Terinformasi, acara tersebut turut dihadiri jajaran pejabat formkopinda se BMR. (Mul)