Bantuan BNPB Pusat Salah Sasaran, Sunardi Pertanyakan BPBD Bolsel ada Dimana

CoverMongondow, Bolsel – Batuan Badan Nasional Penanggulangan Bencana Nasional (BNPB) bagi terdampak Covid 19 untuk Tenaga Medis dan Non Medis yang salah peruntukannya, dipertanyakan langsung oleh Anggota DPRD Kab Bolsel Sunardi Kadulah dari Fraksi PDI-P.

Dalam penyampaiannya, Sunardi mengatakan BPBD Bolsel selaku perpanjangan tangan dari BNPB Pusat ada dimana.

“Dimana BPBD Bolsel hari ini, ini informasi yang saya dapati dari lapangan bahwa bantuan BNPB Pusat untuk Nakes dan Non Nakes terdampak Covid 19, salah peruntukannya dikarenakan bukan pemerintah (BPBD) yang menyalurkan bantuan tersebut,” ucap aleg tiga periode ini.

Bantuan BNPB tersebut terinformasi dititip disalah satu sekretariat pemenangan salah satu paslon kada yang ada di bolsel.

“Lagi-lagi saya katakan BPBD Bolsel ada dimana, ko’ bisa bantuan BNPB bisa-bisa dititipkan di sekretariat paslon kada, ini sudah tidak masuk akal, apa mungkin pemerintah daerah ada main mata dengan paslon kada?,” tanya Sunardi.

Lanjutnya, Ini akan menjadi catatan mereka untuk dibahas internal DPRD Bolsel untuk tindak lanjut.

“Saya akan mengusulkan lewat fraksi saya, agar permasalahan ini dapat di bahas secara internal DPRD Bolsel untuk diseriusi,” Pungkasnya.

Terinformasi, Bantuan BNPB tersebut di tampung di salah satu sekretariat paslon kada sesuai data yang dihimpun awak media ini. (R1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *