CoverMongondow, Hukrim – Fenomena yang sudah tidak langka lagi terkait dugaan Korupsi/penyelewengan Anggaran yang dilakukan oleh segelintir orang yang ada di pemerintahan Kabupaten Bolaang Mongondow, perlahan-lahan mulai akan di Lidik oleh pihak penyidik Polres BM.
Hal tersebut terpantau saat awak media ini asik berceloteh dengan Kasat Reskrim Polres Bolmong, AKP. Hanny Lukas di kedai Kapoeng Bogani, Kamis (23/03) kemarin malam.
Lukas mengatakan, “Pihak kami, (Polres, red) akan segera menjadwalkan untuk penyelidikan atas dugaan kasus penyelewengan anggaran di Humas Pemkab Bolmong yang berjumlah Rp. 7,3 Miliar.
Saat disentil oleh awak media ini, bahwa sejauh mana keseriusan pihak Polres Bolmong untuk mengungkap dugaan penyelewengan anggaran tersebut, lukas mengatakan, “Sudah tentu kami sangat serius dengan informasi dari kawan-kawan awak media. Tentunya ini menjadi target utama kami, dan bila perlu aktor utama dalam dugaan kasus penyelewengan anggaran tersebut kami tangkap. (R1)